DATA.ID | KABUPATEN CIREBON, – Dampak kekeringan dirasakan warga blok iring – iring, Desa Kerandon, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Provinsi Jawa Barat. Setidaknya lebih dari 1.000 jiwa mengalami krisis air bersih.
Pasangan calon bupati nomor urut 02 Drs.H. Imron. M.Ag dan H. Agus Kurniawan Budiman melalui timsesnya baik dari Korcam Talun maupun kordesnya telah menyalurkan bantuan sebanyak 9.000 liter air bersih.

Salahsatu timses Paslon no urut 02 menyatakan bahwa penyaluran air bersih dilakukan sesuai dengan laporan dari korcam dan kordes serta arahan dari H. Imron ( Calon Bupati ) dan H. Agus ( Calon Wakil bupati ) Cirebon guna membantu warga yang tengah dilanda kekeringan dan krisis air bersih.
“Sebelumnya, kami ( timses ) berkoordinasi dengan tim pemenangan untuk melakukan pemetaan daerah prioritas penyaluran bantuan air bersih” ujarnya, Selasa (29/10/2024).
Air bersih di Desa Kerandon disalurkan kepada warga blok iring – iring dengan dengan jumlah kurang lebih 120 Kepala Keluarga (KK). air bersih disalurkan di ember maupun tempat air lainnya yang sudah disiapkan warga berjejer di sepanjang jalan blok iring – iring.
“Kami berharap bantuan air bersih bermanfaat dan bisa meringankan beban ekonomi serta tetap bisa menjaga kesehatan,” harapnya.
Bantuan air bersih tersebut, dirasakan langsung manfaatnya oleh Syahroni (70) warga Desa Kerandon blok iring – iring, mudah – mudahan kita selalu mendapatkan bantuan air bersih untuk kehidupan sehari – hari .
Sebelumnya, Syahroni dan warga setempat harus rela menunggu giliran untuk mendapatkan air bersih dari wislik.
“Hampir setiap tahun, terutama dimusim kemarau kami selalu kesulitan dengan kebutuhan air bersih . Air langka haruskan kami hemat air baik mandi, cuci baju dan masak supaya bisa memenuhi kebutuhan sehari – hari ” keluh Syahroni
Warga desa kerandon, khususnya blok iring – iring meminta kepada pemerintah kabupaten Cirebon untuk terus memperhatikan kesulitan kami dalam pengadaan air bersih “harapnya
Mewakili warga, Camat Talun Abdul Rouf.SH Dan Kuwu Kerandon Warnawan , menghaturkan terima kasih pada calon bupati dan wakil bupati karena bantuan air bersih sangat bermanfaat bagi warga di blok iring – iring desa Kerandon, Kecamatan Talun untuk mengatasi bencana kekeringan.
“Kami banyak terima kasih, semoga bantuan ini bermanfaat bagi warga di Desa Kerandon, khususnya blok iring – iring,” tandas Rouf.
Pewarta : Arif prihatin